Rapat Koordinasi dan Konsolidasi KUA Singkawang Barat

10
Jan 2024
Kategori : Berita
Penulis : humas
Dilihat :377x

Singkawang. Dalam rangka membangun kesolidan dalam lingkungan kerja, KUA Singkawang Barat mengadakan rapat koordinasi dengan seluruh penyuluh agama islam yang tergabung dalam FKPAI Singkawang Barat. Rapat koordinasi ini dihadiri oleh 2 penyuluh Fungsional, 1 Penyuluh PPPK dan 7 penyuluh Non PNS serta kepala KUA.

Ada beberapa hal yang disampaikan oleh Pak Agus Salim, SE.I selaku kepala KUA kecamatan Singkawang Barat dalam rapat koordinasi tersebut di antaranya adalah rencana Rapat kooordinasi dan konsolidasi rutin bulanan. Tujuan utama program ini adalah untuk membentuk kebersamaan (team work). Menurut Beliau “Jika rasa kebersamaan sudah tertanam di masing-masing individu, yaitu semua orang yang berada di lingkungan kerja KUA maka akan ada rasa tanggung jawab, kepedulian, rasa setia kawan, saling membantu, problem solving dan lain-lain.”

Beliau juga menambahkan “Program ini juga salah satu usaha membangun keharmonisan hubungan relasi dalam kantor. Bisa jadi itu tidak berbentuk konflik, tapi sekadar pengelompokan antar karyawan yang bisa memperburuk efisiensi dan efektifitas kerja maka perlu terjalin relasi baru yang lebih terbuka antar semua yang ada dalam lingkungan kerja KUA.”.

Hal lain yang juga dibahas dalam pertemuan tersebut adalah jadwal piket pelayanan penyuluh di KUA, rencana kerja FKPAI di tahun 2024, jadwal rutin jum’at bersih, pengaktifan kembali akun facebook Lensa KUA Barat dan berbagai program lainnya. Kegiatan ini diadakan hari Rabu tanggal 10 Januari 2024 pukul 14.00 di KUA kecamatan Singkawang Barat. (Her/skw)