Penyelenggaraan Orientasi PPPK Angkatan XXV, Oleh BDK Jakarta di Kantor Kemenag Singkawang

Singkawang (Kemenag) – Balai Diklat Keagamaan (BDK) Jakarta menyelenggarakan Orientasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Angkatan XXV bagi 34 peserta dari lingkup kerja Kantor Wilayah Kemenag Provinsi Kalimantan Barat dengan pola pelaksanaan di Operation Room Kantor Kementerian Agama Kota Singkawang yang berlangsung selama 4 (empat) hari, mulai dari 13 – 16 Mei 2024, Senin (13/05/2024).
Dari data informasi yang terhimpun, para peserta orientasi PPPK terdiri dari 5 Kantor Kemenag Kabupaten/Kota di antaranya Kemenag Kota Singkawang dengan jumlah peserta sebanyak 4 (empat) orang, Kemenag Kabupaten Sambas dengan jumlah peserta sebanyak 12 (dua belas) orang, Kemenag Kabupaten Bengkayang jumlah peserta sebanyak 2 (dua) orang, Kemenag Kabupaten Mempawah jumlah peserta sebanyak 6 (enam) orang dan Kemenag Kabupaten Landak dengan jumlah peserta sebanyak 10 (sepuluh) orang, jadi total peserta keseluruhan adalah 34 (tiga puluh empat) orang.
Di awali dengan sesi penyambutan peserta, Drs. H. Muhlis, M.Pd., Kepala Kantor Kemenag Kota Singkawang selaku tuan rumah penyelenggaraan orientasi PPPK pada kesempatan ini memberikan sambutan selamat datang dan sekaligus mendapatkan kesempatan untuk memberikan materi tentang Pembangunan Bidang Agama. Ia menyatakan bahwa kegiatan ini sangat penting untuk mempersiapkan peserta dalam melaksanakan tugasnya di tempat kerjanya masing-masing. Hal yang paling utama yang ditekankan olehnya untuk para peserta orientasi adalah agar selalu menjaga integritas dalam bekerja di manapun kita berada, ujarnya.
Selain itu, Ia juga berpesan kepada peserta untuk selalu dan harus meningkatkan kompetensi sesuai dengan bidang tugasnya, serta bekerja dengan profesional sebagai pelayan masyarakat. Para peserta yang mengikuti orientasi ini adalah bagian dari keluarga besar Kemenag sebagai ASN, tentu harus mengikuti peraturan, harus disiplin dan junjung visi misi Kemenag. Pembangunan bidang Agama merupakan salah satu kebijakan pemerintah dan tugas utama dari Kementerian Agama untuk dilaksanakan oleh pegawai ASN PPPK berahklak. Wujudkan kerukunan umat beragama yang dinamis dengan menjadi pelopor moderasi beragama baik intern maupun antar umat beragama, serta turut memajukan kesejahteraan masyarakat, terutama melalui bidang agama. Dengan demikian maka pembangunan bidang agama ditujukan untuk menciptakan suasana kehidupan beragama yang penuh keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa,” pungkasnya.
Kegiatan orientasi bagi para PPPK yang tergabung dalam Angkatan XXV merupakan serangkaian kegiatan untuk mempersiapkan diri mereka dalam menjalani tugas-tugas penting dalam memberikan kontribusi dan mendukung visi dan misi Kemenag. Mereka diberikan pemahaman materi tentang Pengenalan Susunan Organisasi dan Tata Kerja, Pengenalan Jabatan dan Manajemen Kinerja Organisasi serta Penerapan Fungsi dan Tugas ASN di Tempat Kerja yang akan disampaikan oleh Widyaiswara yang dihadirkan oleh Panitia Orientasi dari BDK Jakarta yaitu ; Dr. Ucu Machasin, S.Pd., M.A.P., (MD/skw)