Natal Bersama, Momentum Menumbuhkan Iman dan Sukacita di Lingkungan Sekolah Katolik Singkawang

Singkawang (Kemenag) – Semangat Natal yang penuh damai dan sukacita terasa hangat dalamkegiatan Natal Bersama yang diselenggarakan oleh SDS Santo Yosef, SDS Cahaya Kebenaran, danSMP Santo Tarsisius Singkawang. Kegiatan rohani ini dilaksanakan pada Kamis (08/01) pukul 08.00–11.00 WIB, bertempat di Gereja Santo Fransiskus Asisi Singkawang.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Penyelenggara Katolik Kota Singkawang, Elisabet Eli Yohanis, Pastor Frederick Samri, OFM. Cap, para penyuluh Katolik, Tim Komsos, serta seluruh keluarga besar SDS Santo Yosef, SDS Cahaya Kebenaran, dan SMP Santo Tarsisius Singkawang. Kehadiran berbagai unsurini menambah kekhidmatan sekaligus mempererat semangat kebersamaan lintas satuan pendidikanKatolik.
Natal Bersama diawali dengan Perayaan Ekaristi yang dipimpin oleh Pastor Frederick Samri, OFM. Cap. Dalam suasana penuh kekhusyukan, seluruh peserta diajak merenungkan makna kelahiran YesusKristus sebagai peristiwa keselamatan yang membawa damai dan sukacita bagi seluruh umat manusia.
Dalam homilinya, Pastor Frederick Samri menegaskan bahwa Natal bukan sekadar perayaanseremonial, melainkan momentum untuk menghadirkan damai dalam kehidupan sehari-hari. “Kelahiran Tuhan Yesus adalah kabar sukacita bagi semua orang. Dari peristiwa Natal, kita diajakuntuk hidup dalam kasih, saling menghargai, dan menjadi pembawa damai di mana pun kita berada,” ungkapnya.
Sementara itu, Penyelenggara Katolik Elisabet Eli Yohanis dalam sambutannya memberikanpeneguhan iman khususnya kepada para peserta didik. Ia menekankan pentingnya sikap takut akanTuhan sebagai dasar kehidupan. “Sebagai anak-anak Allah, kita dipanggil untuk takut akan Tuhan, taatkepada orang tua, menghormati guru, dan terlebih setia kepada kehendak Tuhan. Dari sikap inilah lahirpribadi-pribadi yang beriman, berkarakter, dan bertanggung jawab,” pesannya.
Usai perayaan Ekaristi, kegiatan dilanjutkan dengan ramah tamah dan makan bersama. Suasana penuhkeakraban dan kegembiraan semakin memperkuat tali persaudaraan antarwarga sekolah.
Melalui kegiatan Natal Bersama ini, diharapkan seluruh peserta semakin bertumbuh dalam iman, mempererat persaudaraan, serta mampu membawa semangat Natal damai, kasih, dan sukacita dalamkehidupan sehari-hari, baik di lingkungan sekolah, keluarga, maupun masyarakat luas. (Helena/skw)
